Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2020

Cara Update (Upgrade) Firmware Kamera Canon (5D Mark IV)

Gambar
Pada saat ini jam menunjukkan pukul 04:32 WIB di pojok kanan bawah layar komputer saya, tanggal 19 November 2020, dan adalah hari kamis. Tentu saja merupakan sebuah hari yang cukup manis untuk kembali menulis di website yang telah lama terbengkalai ini. Dan untuk mengawalinya saya akan menulis tentang cara meng- update (upgrade) firmware kamera Canon tipe 5D mark IV . Kamera ini telah bertapa selama beberapa tahun di dalam lemari dry-box yang mana lemari itu pun sudah banyak dikerumuni sarang-sarang laba-laba. Mengenaskan, memang. Intro... Dan sebenarnya, saya sudah beberapa lama pula tidak menggunakan OS (Operating System) Windows. Saya tidak ingat persisnya berapa bulan. Saya mengganti OS di NUC yang saya gunakan sehari-hari dengan Linux, nama distronya Fedora 32. Namun karena NUC bikinan Intel itu tidak menggunakan VGA tersendiri, rasanya cukup berat untuk mengolah foto, untuk mengkonversi file RAW ke JPG/JPEG. Terasa lambat meskipun processornya I7. Namun bukan I7 generasi ke-10 (t